Wenny Teguh Wenny Teguh

Oktober 2024

Connection Oct 2024

 Edisi Oktober 2024


JADWAL MISA WKICU


6 Oktober - Jam 1:00 siang

Fr. Michael Liliedahl

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


20 Oktober - Jam 2:00 siang

Romo Dionisius Aditya, O.Carm

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU


Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


OMK Scavanger Hunt at UC Berkeley 👻

Sabtu, 12 Oktober 2024 jam 1:00PM. Bagi yang tertarik untuk mengikuti acara ini harap RSVP. Pendaftaran akan ditutup tanggal 9 Oktober. 


Hiking Bersama

Sabtu, 19 Oktober 2024 jam 9:00AM. Silakan bergabung di group WA Hiking Bersama bagi yang tertarik untuk berpartisipasi. Untuk bulan Oktober, kita akan hiking bersama di Sanborn Park.


Rosario Bersama

Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 20 Oktober jam 1:30 siang.


OMK Needs You!



OMK masih mencari bantuan untuk mengisi posisi berikut. Bagi yang berminat, harap menghubungi Jenifer

  • Leader (Ketua OMK)

  • Spiritual

  • Member Outreach

Bolehkah Merayakan Halloween Sebagai Umat Katolik?


Halloween, secara etimologi, berarti All Hallow's Eve atau Hari Semua Orang Kudus yang jatuh pada tanggal 31 Oktober setiap tahunnya. Di Gereja Katolik di seluruh dunia, Hari Semua Orang Kudus yang jatuh pada tanggal 1 November setiap tahun adalah Hari Suci Kewajiban, menurut Paus George III pada abad kedelapan, di mana semua orang percaya harus menghadiri misa baik pada hari itu atau pada malam hari raya. Para imam biasanya mempunyai pesan khusus dalam homilinya pada hari ini untuk mengingatkan kita akan pentingnya Hari Semua Orang Kudus.

Lanjutkan Membaca

Maria Yang Penuh Cinta



Gadis itu sedang makan malam dengan mantan rekannya – dua penganut Buddha dan dua Agnostik – ketika percakapan beralih tentang kekatolikan dan denominasi Kristen lainnya. Dia ingin tahu apakah teman-temannya mengetahui perbedaan antara denominasi, dan terkejut dengan tanggapan mereka: “Katolik menyembah Bunda, sementara orang Kristen menyembah Putra. Sang Ibu seperti Guan Yin, dewi Buddha.” Dia tidak bisa menahan senyum ketika teman Buddhisnya menambahkan bahwa putrinya yang berusia delapan tahun suka memandangi patung Mary di gereja dekat sekolahnya, mengagumi senyum lembut dan gaun indah Mary.. Memuaskan dahaga Yesus akan cinta dan jiwa-jiwa yang bersatu dengan Maria, Bunda Yesus, telah menjadi satu-satunya tujuan keberadaan Bunda Teresa dan kekuatan batin yang menariknya keluar dari dirinya sendiri dan membuatnya "berlari tergesa-gesa" melintasi dunia untuk bekerja untuk keselamatan dan pengudusan yang termiskin dari yang miskin.

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN FRANCISCA SUTANTO


Hi Teman-teman, salam kenal! Nama saya Francisca Sutanto, tetapi lebih sering dipanggil Cisca. Saat ini saya dan suami tinggal di Livermore bersama our corgi. Saya lahir dan besar di Jawa Tengah. Waktu kecil, saya sering pindah-pindah kota karena kerjaan orang tua. Tapi sejak SMP, saya sudah menetap di Semarang, tinggal bersama kakek dan nenek saya, dengan
alasan supaya sekolah nya nggak sering pindah-pindah. 

Setelah menikah, saya pindah ke US.


Bukanlah sesuatu yang mudah untuk tinggal di tempat baru dan menata ulang hidup saya dari awal lagi.  

Untung suami saya sudah lama tinggal di US, jadi dia bisa jadi my tour guide. Saya juga pecaya akan penyertaan Tuhan selalu. Kata orang Jawa “Tuhan Yesus mboten sare lan tansah ngamping-ngampingi” yang artinya, Tuhan tidak pernah tidur dan selalu menjagai kita. Dan itu memang benar, karena semua yang saya terima selama ini adalah berkat kemurahan Tuhan semata.


Saya dibesarkan di keluarga Katolik yang aktif. Setelah pensiun, papa pernah melayani menjadi deacon dan ketua Yayasan Sosial Katolik Soegija Pranata di Semarang. Mama aktif melayani di gereja sebagai
koordinator flower arrangement. Kami sekeluarga juga aktif di koor gereja. Mama, kakak perempuan dan saya biasa nyanyi bagian Sopran, Adek - adek saya nanyi di bagian Alto, Ipar saya nyanyi di bagian Tenor, Papa dan salah satu keponakan di bagian bass. Jadi kita bagaikan paduan suara kalau sedang berkumpul. Pengalaman koor yang paling tidak terlupakan adalah pernah dilatih koor oleh almarhum Martin Runi. Beliau banyak sekali menulis lagu-lagu Rohani Katolik. 

Fast forward, saya sekarang ini dikasih kesempatan untuk menjadi choir coordinator di WKICU Union City, misa minggu ke 3. Mungkin sudah nasib saya, nggak bisa jauh-jauh dari kegiatan paduan suara di gereja.


Kegiatan saya sehari-hari selain berkerja full time, di waktu luang saya suka jalan-jalan, hiking dan lari marathon. Saya biasa hiking bersama suami. Jiakalau jaraknya tidak terlalu jauh, kami juga terkadang membawa anjing corgi kesayangan kami. Hiking paling berat yang pernah kami lakukan adalah hiking di Half Dome di Yosemite. Meskipun berat, hiking tersebut adalah pengalaman yang paling berharga, dan kegiatan itu mengajarkan kami untuk rendah hati (It was a humbling experience). Kalau kegiatan lari, ini sebenarnya karena “salah pergaulan” 😓. Banyak teman-teman saya disini yang gila lari dan ikutan lomba lari sana sini. Untung saya belum segila mereka. Saya sendiri baru pernah lari 10 full marathon (26.2 miles atau 42.2 km) dan beberapa half marathon. Marathon saya yang akan datang adalah Chicago Marathon yang akan di selenggarakan tanggal 13 Oktober.


Saya bersyukur karena saya di beri kesempatan untuk bisa menyumbangkan tenaga dan membagikan pengalaman saya di WKICU. Saya berharap WKICU bisa semakin sukses, semakin tumbuh dan berkembang, menjadi wadah dan sarana bagi kita semua yang tinggal di perantauan untuk berbagi talenta dan berkarya di komunitas ini. 

KILAS BALIK BULAN SEPTEMBER


Hiking Bersama di Henry Cowell State Park



Piknik WKICU 2024 - Quarry Lake, Fremont


WKICU kembali mengadakan acara piknik tahunan di Quarry Lakes, Fremont yang dihadiri oleh kurang lebih 140 warga. Di piknik tahun ini, diadakan untuk pertama kalinya lomba bakar sate. Warga menyambut dengan meriah 3 macam sate yang disuguhkan: Sate ayam Madura, Sate kambing Tegal dan Sate BaBi-Q. Setelah semua sate habis tidak tersisa, acara piknik dilanjutkan dengan permainan-permainan dan kesempatan foto bersama dengan latar belakang danau yang indah. Boleh dibilang piknik tahun ini sangat mengesankan! Sampai jumpa di piknik tahun depan!


Photo Credit: Budi Sulayman, Cynthia Williams, Florence Soehartono & Maria Elisabeth


LAPORAN KEUANGAN BULAN SEPTEMBER



** Catatan: Pengeluaran termasuk sewa gereja, stipendium untuk Romo, tiket pesawat dan konsumsi.

SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

September 2024

Connection Sept 2024

 Edisi September 2024


JADWAL MISA WKICU


1 September - Jam 1:00 siang

Fr. David Schunk

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


15 September - Jam 2:00 siang

Fr. Joseph Nguyen

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU


Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


Rosario Bersama

Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 15 September jam 1:30 siang.


OMK Needs You!


Hiking Bersama

Sabtu, 21 September 2024 jam 9:00AM. Silakan bergabung di group WA Hiking Bersama bagi yang tertarik untuk berpartisipasi. Untuk bulan September, kita akan hiking bersama di Henry Cowell State Park.  Meeting point: Henry Cowell Park Visitor Center, Santa Cruz ($10 entrance fee).


Piknik Tahunan WKICU

Minggu, 29 September 2024

Jam 10 pagi - selesai

Quarry Lakes, South Ensenada Picnic Area

2100 Isherwood Way Fremont


Di piknik tahun ini akan ada 3 tim yang berlomba untuk mendapatkan gelar "Sate Terenak." 


Scan QR code yang dicantum di flyer atau click link di sini. untuk RSVP.


Apakah Arti Seorang ‘Paus’ Dalam Hidup Seorang Katolik


Tapi saat Roh Kudus ‘bekerja’, banyak hal hal ke-Katolik-an yang sebelumnya tidak pernah ‘nyambung’ baik ke pemikiran maupun ke hati, menjadi terasa berarti untuk pertumbuhan iman, mungkin ini yang sering kita sebut sebagai pencerahan dari Roh Kudus. Salah satu pencerahan yang aku alami adalah sedikit pengertian tentang arti seorang Paus, sedikitnya untuk hidup ke imananku. Aku katakan sedikit karena aku percaya Roh Kudus memberikan pencerahan ‘secukupnya’ sesuai dengan keterbatasanku dan kemampuanku saat itu.

Lanjutkan Membaca

Bunda Teresa dan Inspirasi Jalan Kesuciannya



Pada beatifikasinya, Paus Yohanes Paulus II menyatakan: Seruan Yesus di kayu Salib, "Aku haus" (Yoh 19:28), mengungkapkan kedalaman kerinduan Tuhan kepada manusia, menembus jiwa Bunda Teresa dan menemukan tanah subur di hatinya. Memuaskan dahaga Yesus akan cinta dan jiwa-jiwa yang bersatu dengan Maria, Bunda Yesus, telah menjadi satu-satunya tujuan keberadaan Bunda Teresa dan kekuatan batin yang menariknya keluar dari dirinya sendiri dan membuatnya "berlari tergesa-gesa" melintasi dunia untuk bekerja untuk keselamatan dan pengudusan yang termiskin dari yang miskin.

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN FENNY GUNAWAN


Saya datang ke Amerika bersama dengan keluarga (suami dan 3 anak) pada tahun 1992  setelah mendapatkan greencard lottery. Dari semenjak saya datang dari Indonesia sampai dengan saat ini, saya tinggal menetap di Union City. 

Begitu sampai di Amerika, saya langsung bergabung dengan WKICU yang saat itu baru saja terbentuk. Bağı saya, WKICU merupakan  keluarga baru saya di Amerika dimana saya bisa dengan lega menggunakan bahasa Indonesia. Saat itu saya belum bisa lancar berbahasa Inggris. 


Dari awal, saya dan suami banyak membantu di gereja mulai dari membuka dan menutup gereja, membersihkan aula, WC sampai dengan membuang sampah setelah acara gereja selesai di Holy Family Church, Union City. Kami berdua aktif membantu di gereja selama hampir kurang lebih 15 tahun, termasuk mengerjakan pekerjaan yang orang lain biasanya tidak mau karena dianggap kotor (Contoh: membersihkan WC) karena Tuhan telah memberikan kami rahmat yang berlimpah.


Harapan saya adalah semoga semakin banyak orang muda yang membantu di gereja sebab di Alkitab ada tertulis "Carilah dahulu kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semua itu akan ditambahkan kepadamu (Matius 6:33)." Ini adalah benar adanya menurut pengalaman saya. Meskipun sudah menginjak usia 72 tahun, saya masih membantu di paduan suara, volunteer masak atau membawa makanan untuk acara makan-makan di aula setelah misa. Saya senang membantu di gereja meskipun saya sudah tidak sekuat seperti semasa saya muda dahulu. 


Setelah pernikahan saya nanti, saya mau lebih banyak lagi berkecimpung membantu di WKICU, tetap bersemangat berkerja di ladang Tuhan! Kalau saya dapat memutar waktu kembali ke jaman saya masih muda saya mau lebih banyak membantu di gereja karena saya percaya Tuhan pasti memberikan upah  bagi mereka yang setia kepadaNya. 

KILAS BALIK BULAN Agustus


Hiking Bersama di H. Dana Bowers Rest Area & Vista Point



WKICU Misa Ke-3 / Warung WKICU / Perayaan HUT RI 


Aula St Anne terisi padat oleh umat WKICU yang datang mengenakan batik dan kebaya. Suasana sangat meriah dengan hadirnya beberapa vendor makanan yang menawarkan berbagai macam makanan khas Indonesia. Tunggu kabar untuk Warung WKICU berikutnya!


Photo Credit: Budi Sulayman

LAPORAN KEUANGAN BULAN AGUSTUS



** Catatan: Pengeluaran termasuk sewa gereja, stipendium untuk Romo, tiket pesawat dan konsumsi.

SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
WKICU Admin WKICU Admin

Agustus 2024

Connection August 2024

 Edisi Agustus 2024


JADWAL MISA WKICU


4 Agustus - Jam 1:00 siang

Fr. Benjamin Rosado

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


18 Agustus - Jam 2:00 siang

Fr. Joseph Nguyen

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU


Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


Rosario Bersama

Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 18 Agustus jam 1:30 siang.


Perayaan HUT RI

Untuk merayakan HUT RI yang ke-79, umat dihimbau untuk mengenakan pakaian daerah/kebaya saat menghadiri misa di

St. Anne di bulan Augustus nanti.


Khusus hari itu juga akan dibuka Warung WKICU di aula St. Anne yang akan berjualan berbagai makanan khas Indonesia. 


Hiking Bersama

Silakan bergabung di group WA Hiking Bersama bagi yang tertarik untuk berpartisipasi. Untuk bulan Agustus, kita akan hiking bersama di Marin Headland - Rodeo Lagoon to Point Bonita Lighthouse trail


Chautauqua 2024

Mari bersama-sama sebagai Komunitas Katolik Indonesia hadir dalam perayaan Chatauqua Oakland Diocese 2024 di Gereja Cathedral of Christ the Light pada tanggal Agustus 31, 2024. Misa akan dipimpin oleh Uskup Michael Barber, SJ. 


Acara Chatauqua akan dihadiri oleh komunitas2 ethnis lainnya dan kita membutuhkan representasi  dari umat WKICU untuk hadir di acara ini. 


Umat dimohon untuk datang jam 10 pagi, memakai baju batik atau kebaya dan berpartisipasi dalam prosesi perarakan. 


Harap hubungi Liony bagi yang membutuhkan carpool.


Piknik Tahunan WKICU

Minggu, 29 September

Jam 10 pagi - selesai

Quarry Lakes, South Ensenada Picnic Area

2100 Isherwood Way Fremont


Akan ada lomba masak sate di piknik WKICU tahun ini dengan hadiah sebesar $100 untuk tim pemenang. Peraturan Lomba Masak Sate bisa dibaca di sini.


Hubungi Liony bagi yang mau ikut lomba masak sate. 


Untuk RSVP, bisa scan QR code yang dicantum di flyer atau click link di sini


Memberi Tanpa Syarat


Sepasang suami istri yang telah berusia lanjut tinggal di rumah mereka yang sederhana, terpisah dari ketujuh anak laki-laki dan perempuan mereka yang semuanya telah berkeluarga dan tinggal di luar kota.

Suatu saat menjelang Hari Raya, semua anak mereka berencana pulang dan berkumpul. Anak yang sulung datang sendiri tanpa ditemani keluarganya, dan dia tidak sempat membeli oleh-oleh. Sebelum berangkat dia berpikir, “Ah… mungkin kali ini tidak masalah aku pulang tidak membawa apa-apa, mungkin saudaraku yang lain sudah banyak membawa oleh-oleh untuk bapak dan ibu."

Lanjutkan Membaca

Siapakah Maria Magdalena?


Pelindung: Santa untuk kehidupan kontemplatif, mualaf, penata rambut, pendosa yang bertobat, orang-orang yang diejek karena kesalehan mereka, apoteker, godaan seksual, wanita pada umumnya.

Santa Maria Magdalena adalah salah satu santa terbesar dalam Alkitab dan contoh legendaris dari belas kasihan dan kasih karunia Allah.

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN KEVIN PRATAMA


Hi everyone!


Saya Kevin Pratama, lebih dikenal dengan panggilan akrab Kepra. Saya berasal dari Jakarta Barat. Sebelum pindah ke California, saya menyelesaikan S1 saya di Hong Kong, dan S2 di New York dan akhirnya sekarang kesini untuk bekerja sebagai Software Engineer. Berpindah dari satu tempat ke tempat yang berbeda itu selalu menantang dan membuka banyak peluang dan kesempatan baru. 

Apalagi saat pindah ke Bay Area dimana saya belum memiliki kenalan sebelumnya. Disini, saya mencari komunitas Katolik Indonesia, dan menemukan komunitas WKICU dimana saya menghadiri misa Paskah 2023 di St Justin Parish, Santa Clara. 

Sebelumnya saya sudah mengetahui WKICU dari beberapa teman kantor, dan saya meniatkan diri untuk datang ke komunitas ini.


Ternyata WKICU, dengan komunitas anak muda - OMK, menjadi salah satu komunitas utama saya disini dan saya sangat bersyukur dapat mengenal banyak orang yang sekarang menjadi teman-teman akrab saya. Dari misa setiap bulan ke berbagai aktivitas seperti Bible Study, Rosario, Choir, KTM, dan berbagai kegiatan diluar gereja (hanging out, going around restaurants, board games), I feel so at home here. Saya sangat nyaman bisa berbagi cerita dengan teman-teman saya, dan juga bisa saling mendukung dalam komunitas ini dalam apapun yang kami lakukan. This community is my anchor in the midst of the open, wild seas.


Disamping itu, saya juga memiliki banyak kenangan dari komunitas ini. Dari membantu mengorganisir event untuk Natal WKICU 2023, memberikan materi-materi Bible Study, dan memberikan pengajaran bagi teman-teman. Saya sangat senang untuk dapat melayani di komunitas ini dan saya berharap banyak yang semakin terberkati dan terus bertumbuh dalam Kristus. Harapan terbesar saya adalah untuk kita semua dapat saling mendukung dalam perjalanan kita untuk menjawab panggilan kita sebagai orang-orang yang dicintai Tuhan. And to spread the Good News to everyone around us.


Sebenarnya masih banyak bucket list saya, termasuk road trip, outdoor activities, dan hal-hal lain yang belum dapat saya lakukan saat ini. I am looking forward to doing them with friends here in this community. I am blessed to be able to join this community and give back to them my presence, faith, and support. I am still around in the Bay Area for at least the next five years, so I'm looking forward to meeting you! And let us all strive to be Saints!

KILAS BALIK BULAN JULI


WKICU Rekolekasi "Finding God in All Things" 

Bersama Romo Hendra Sutedja, SJ


Photo Credit: Owen Jong


OMK Praise and Worship Bersama Romo Hendra Sutedja, SJ


Photo Credit: Budi Sulayman


Asian and Pacific Island (API)

Catholics National Encounter Conference


Photo Credit: Yoshiko Santoso


Liony:


Pergi ke konferensi API kali ini, peran saya dari sejak awal adalah sebagai seorang pengikut. Saya hampir tidak pernah bepergian sendirian. Saya selalu pergi bersama dengan keluarga, dan suami saya selalu yang menjadi pemimpin rombongan. Saat kami masuk ke SFO, Cynthia (Thia) dan Jen mengarahkan lokasi untuk mendapatkan boarding pass kami. Thia menyarankan untuk menggunakan opsi kode QR, tetapi saya merasa belum siap untuk melakukan lompatan itu, jadi saya memilih cara lama dan mencetak boarding pass kami. Saya segera menyadari bahwa mereka lebih banyak pengalaman travel daripada saya, jadi saya membiarkan mereka memimpin dalam navigasi bandara sampai ke gerbang pesawat.


Kami tiba di Indianapolis pada pukul 01.30 pagi dan masih harus pergi ke hotel yang sekitar 15 menit dari bandara. Kami masuk ke kamar kami, dan Jen dengan cepat mengambil kamar mandi terlebih dahulu. Dia benar-benar ingin mengklaim tempatnya dan saya senang dia melakukannya. Namun, saat menyangkut pengaturan tidur, mereka mengizinkan saya tidur di tempat tidur sendiri.


Keesokan paginya, kami check out dari hotel dan menuju kampus IUPUI tempat diadakannya konferensi API pada tanggal 15-17 Juli. Kami akan tinggal di asrama. Ini merupakan pengalaman baru bagi kami bertiga. Tidak lama setelah kami sampai di asrama, kami bertemu dengan Yoshiko dari KKI Atlanta. Dia telah merencanakan kegiatan siang hari untuk kami, dimulai dengan makan siang di Milktooth dilanjutkan dengan perjalanan wisata ke Central Canal dan Monument Circle. Kami beruntung memiliki pemimpin tur yang luar biasa.


Acara di dua hari berikutnya sangat padat, dan kami hanya mengikuti jadwal yang telah ditetapkan oleh panitia sambil mengenang masa kuliah yang berpindah dari satu kelas ke kelas lainnya. Satu hal yang sangat menonjol bagi saya adalah ketika Uskup John-Nhan Tran dari Atlanta duduk tepat di depan saya dan saya dapat berbicara dengannya secara langsung. Ini adalah sesuatu yang tidak mungkin dilakukan di keuskupan saya sendiri dikarenakan birokrasi gereja. Walaupun saya merasa frustasi terhadap birokrasi gereja, kurangnya arahan dan inefisiensi, saya dapat melihat bahwa gereja melakukan upaya nyata untuk menyatukan dan membawa semua orang kembali ke gereja. 


Puncak dari seluruh konferensi ini adalah kedatangan Kardinal Luis Antonio Tagle. Saya tidak tahu siapa dia tetapi kemana pun dia pergi, selalu ada orang di sekitarnya yang meminta foto. Beliau memberikan refleksi yang menyentuh dan menarik tentang apa artinya menjadi saksi pancaran iman dalam konteks umat Katolik di Asia dan Kepulauan Pasifik. Setelah ceramahnya, saya menyesal tidak mengambil selfie dengannya. Konferensi 3 hari dengan cepat berakhir. Panitia meminta saya untuk berpartisipasi dalam sesi Doa Pagi yang dengan senang hati saya terima sebagai perwakilan masyarakat Indonesia. Kardinal Cristophe Pierre memimpin misa penutupan dan secara tak terduga memberikan absolusi kepada kami semua yang hadir di konferensi. Seseorang yg berdiri di belakangku secara spontan berkata “wow” dan mendengar itu, saya sadar akan rahmat yang baru saya terima dan langsung merasa tersentuh sekaligus merasa ringan.


Saya menjalani reset mendalam selama 3 hari di mana yang saya lakukan hanyalah mengikuti, mendengarkan, dan mengamati. Kini, saya siap memimpin lebih baik hingga akhir masa jabatan ini.


Thia:


Selama menjadi umat Katolik, belum pernah saya menghadiri konferensi keagamaan. Maka dari itu, konferensi API adalah pengalaman yang baru dan mengesankan untuk saya, ditambah menghadiri nya dengan dua teman dari WKICU, Liony dan Jen. Pada saat menghadiri konferensi API, saya merasa senang bisa bertemu dengan banyak orang yang seiman seperti Yoshiko dari KKI Atlanta. Di samping itu kami juga bisa bertemu, bersapa, dan berbincang bincang dengan banyak Romo dan Uskup, peristiwa yang jarang sekali terjadi. Banyak topik yang dibicarakan pada saat konferensi ini dilaksanakan, tetapi topik-topik yang paling menarik untuk saya adalah bagaimana kita sebagai umat Katolik untuk saling membantu tanpa pamrih terutama bagi mereka yang baru saja tiba di negara Amerika, serta bagaimana membangun jembatan antara generasi, dll.


Satu pengalaman yang sangat menyentuh hati saya adalah pada saat Kardinal Pierre memberikan absolusi dosa kepada semua yang hadir di konferensi atas wewenang yang telah diberikan kepadanya. Dikarenakan tidak ada seorang pun yang menyangka ini akan terjadi, banyak sekali yang saya lihat sampai mencucurkan air mata termasuk saya dan Yoshiko. Saya mengingat bahwa badan saya langsung merasa enteng setelah diberikan absolusi dosa. Setelahnya, saya juga mendapat kesempatan untuk bersalaman dan berfoto dengan beliau di akhir konferensi API ini. Saya merasa sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Tuhan bahwa saya diberi kesempatan untuk menghadiri acara ini.


Photo Credit: Yoshiko Santoso


Jen:


Yang paling mengesankan untuk saya pada saat Konferensi API adalah pada saat bertemu dan berfoto selfie dengan seorang Uskup yang mirip Mr. Bean! 😃


Photo Credit: Jenifer Christina


Ziarah Ekaristi


Siska memimpin acara Ziarah Ekaristi dari Kapel Cristo Rey ke Gereja Star of the Sea di San Francisco. 

Photo Credit: Cecillia Sumasta


Volunteer di St. Anne


Liony, Neiman, Giovanni, Ivan, dan Vivienne meluangkan waktu dan tenaga mereka mewakili WKICU untuk volunteer di Manila Booth, acara fundraising di St. Anne.


Photo Credit: Ivan Wongso

LAPORAN KEUANGAN BULAN JULI



** Catatan: Pengeluaran termasuk sewa gereja, stipendium untuk Romo, tiket pesawat dan konsumsi.

SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Kevin Pratama Kevin Pratama

Juli 2024

Connection July

 Edisi Juli 2024


JADWAL MISA WKICU


7 Juli - Jam 1:00 siang

Rm. Hendra Sutedja, SJ

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


21 Juli - Jam 2:00 siang

Rm. Daniel Manek, SVD

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU


Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


Rosario Bersama


Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 21 Juli jam 1:30 siang.


Chatauqua 2024


Undangan untuk turut serta dalam perayaan 2024 Chatauqua Oakland Diocese at Cathedral of Christ the Light August 31, 2024. Misa oleh Uskup Michael Barber, SJ. Umat diminta untuk memakai baju batik atau kebaya dan datang untuk ikut dalam prosesi perarakan jam 10 pagi. Harap mengubungi Liony untuk info lengkap.


Praise & Worship Bersama OMK dan Romo Hendra Sutedja


Link untuk registrasi: RSVP.


Rekoleksi Bersama Romo Hendra Sutedja dengan tema

"Finding God in All Things."


Link untuk registrasi: RSVP.



Eucharistic Pilgrimage bersama dengan Romo Daniel Manek, SVD


Informasi program yang lengkap bisa di baca di sini. Bisa bergabung di group WA Hiking Bersama bagi yang tertarik untuk berpartisipasi.


Tuhan Tidak Pernah Meninggalkan Kita


.......Saya tersinggung sekali. Saya merasa semua kedekatan, dedikasi dan prestasi kerja yang telah saya tunjukkan selama itu, tidak dihargai. Saya merasa ditinggalkan sendiri. Sebagai orang muda yang punya ambisi besar dan komitmen kerja yang tinggi, saya merasa kecewa. Kehilangan pekerjaan saja sudah menimbulkan rasa stress, tetapi perasaan ditinggalkan bos yg dekat, ternyata lebih sakit lagi. Aku ingin tahu dan terus bertanya, mengapa ..dan mengapa? ..


Lanjutkan Membaca

Adakah Peran Malaikat Agung Dalam Hidupku?

Oleh Metanoia


Apakah kalian percaya dengan malaikat? Pernahkah anda bertemu atau berbincang dengan malaikat? Tahukah anda apa yang gereja Katolik katakan tentang malaikat?

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN KATHERINE & ELISABETH "THE SISTERS"



Sunnyvale, 23 Juni 2024

Halo teman-teman WKICU, 


Salam kenal kami, “The Sisters,” Katherine dan Elisabeth. Kami anak sulung dan bungsu dari Jakarta Utara merantau ke Amerika. Tentunya, kami tidak selalu akur haha... Izinkan kami membagi cerita sedikit biar kita saling kenal lebih dekat ya. 

Elisabeth:  Halo semua! Saya yang lebih kecil, jika anda tidak tahu… biasa dipanggil Ibet :) Agustus lalu baru pindah ke Amerika untuk melanjutkan pembelajaran sebagai anak kuliah di De Anza College. Ketika datang, langsung disambut dengan baik oleh anggota OMK & WKICU community. Tidak lama kemudian, saya sudah bergabung dan mengikuti event-event yang diselenggarakan tiap beberapa minggu dengan mudah. Orang-orang yang saya temui membuka tangan lebar bagi saya, karena itu juga ngobrol terasa begitu gampang. Mereka memperkenalkan Amerika bagi saya dan menunjukan hobi-hobi baru yang sekarang saya nikmati. Hidup saya saat ini terisi dengan perjalanan spontan ke ujung-ujung California bersama mereka dan belajar.


Katherine: Hi semua, panggil saya Kat! Saya lulusan UC Davis 2021 jurusan teknik elektro. Saya pindah ke bay area untuk bekerja di Cepheid, perusahaan medical devices. Di tahun pertama saya disini, sebenarnya saya aktif di komunitas kristen. Tetapi di WKICU lah, saya menemukan komunitas yang erat, terbuka dan nyaman bagi saya untuk bertumbuh dan melayani. OMK sangat ramah menyambut saya. Tidak lama setelah misa pertama WKICU, saya sudah ikut komunitas hiking, Epiphany Choir, Bible Study, KTM dan banyak sekali aktivitas hang out bersama. OMK menjadi keluarga dekat saya di Bay Area yang selalu bisa diandalkan. Berbagai pertanyaan iman dan pergumulan kehidupan, keinginan untuk roadtrip, makan-makan, boardgame, stargazing, beragam kegiatan semua terpenuhi bersama anggota OMK. Ditambah lagi dengan keluarga besar WKICU yang selalu menyambut dengan senyuman dan semangat membagi ilmu juga pengalaman. Sangat bersyukur untuk setiap orang di komunitas ini, dan saya percaya Tuhan bekerja disini. Teruslah bertambah dalam angka dan berbuah! 


Kami mendoakan yang terbaik untuk WKICU. Kami dapat banyak sekali berkat dari komunitas ini, dan merasakan hadirat Tuhan di tengah-tengah WKICU. Meskipun sebentar lagi kami harus kembali ke Davis untuk melanjutkan studi, kami akan simpan teman-teman WKICU di doa-doa kami. Bakal kangen banget sih. Sukses selalu WKICU! Sampai bertemu sewaktu-waktu kami kembali mengunjungi 😊.

KILAS BALIK BULAN JUNI


5 Days Diocesan Youth Retreat (DYR) di Lake Tahoe


When I first stepped foot into DYR, I thought, “Dang, Neiman, what have you gotten yourself into.” I knew little to no one, except for a few family friends and, during the first day, I couldn’t wait for it to be over. Tuesday rolled around, and so did Messy Games, which brought me so much joy and spirit. However, during the Adoration on Wednesday, I felt the true nature of DYR. Going into DYR, I hoped to find my love for God. My Mom had proposed the idea of going to this camp and I am forever indebt to whoever told my mother about this retreat. Because of DYR I was able to witness one of the most beautiful Adorations I have ever seen. Everything from the cool breeze flowing through the open windows of Dobbins, to the sunset’s rays reflecting into the calm room and onto the Monstrance was perfect. And it was during the procession that I felt a small fire light up inside of me. A sense of calm and connectedness to my peers and with God came over me. And for the first time I thought, “God, I have no idea what I have gotten myself into, but I want you to be here with me.” -- Neiman Dirga


My time at DYR was nothing short of fun and empowering. Although the days were long, every activity had a purpose. When I boarded the bus to Lake Tahoe, I had no idea what to expect. We woke up to praise and worship with Jon Martin and listened to talks from Mike Patin. Meanwhile, rec time and games were the perfect way to wind down and spend time by ourselves and with friends. However, the most memorable moment wasn’t meeting other Catholics my age  or jumping into the lake with new friends,  but the sunset mass we attended  on our last night. Overall, DYR was eye opening and I would love to go again. -- Althea Tjahjadi


Hiking Bersama di Purisima Creek


Bagi yang berminat untuk mengikuti kegiatan hiking bersama silakan bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.



OMK Graduation Celebration and Farewell Party


Selamat untuk Budi, Joshua, Max dan Wendy! Mereka menyelesaikan studi mereka tahun ini. Katherine and Elisabeth akan pindah ke Davis tetapi kita percaya kita akan bertemu mereka kembali di masa mendatang!


LAPORAN KEUANGAN BULAN JUNI



** Catatan: Pengeluaran termasuk sewa gereja, stipendium untuk Romo, tiket pesawat dan konsumsi.

SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

Juni 2024

Copy of (1) Copy of Copy of Copy of Copy of WKICU Newsletter draft

 Edisi Juni 2024


JADWAL MISA WKICU


2 Juni - Jam 1:00 siang

Fr. Rene Ramoso

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


16 Juni - Jam 2:00 siang

Fr. Joseph Nguyen

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU

Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


Makanan Indonesia di festival gereja Santo Joseph



Rosario Bersama


Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 16 Juni jam 1:30 siang.


Misa Untuk Merayakan Hari Ayah



Hiking Bersama


Hari Sabtu, tanggal 22 Juni jam 8:30 pagi. 


Whittemore Gulch and Purisima Creek Loop Trail (6.5 mi, 1700 feet)

Parkir di Purisima North Ridged


Praise & Worship Bersama OMK dan Romo Hendra Sutedja


Link untuk registrasi: RSVP.


Rekoleksi Bersama Romo Hendra Sutedja dengan tema "Finding God in All Things."


Corpus Christi

oleh Romo Hartono Budi, SJ


....Orang Katolik membuka mata batin dan mata imannya memandangi kehadiran Tuhan yang nyata dan menerimaNya dalam komuni.....


Lanjutkan Membaca

Penampakan Maria di Guadalupe, Mexico

(Tenochtitlan, December 1531)

Diceritakan kembali oleh Yanli S. Guerzon, HTCNA


Dalam sejarah, tercatat penampakan Bunda Maria yang pertama adalah pada tahun 1531 di Tenochtitlan, Sekarang menjadi kota Mexico. Bunda Maria hadir 4 kali penampakan kepada seorang petani sederhana yang bernama Juan Diego Cuauhtlatoatzin (1474-1548).

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN ALYSSA INDRAJAYA


"Every day may not be good, but there is something good in every day."


Hello Semua!


Nama saya Alyssa Indrajaya. Saya sangat senang menjadi bagian dari keluarga WKICU ini 😁! Saya berasal dari Jakarta. Saya pindah ke California tahun 2019 untuk sekolah di De Anza College. Dari De Anza saya pindah ke UC Berkeley, dimana saya diperkenalkan dengan OMK dan WKICU.

   Saat ini saya berkerja sebagai research coordinator, tetapi tidak lama lagi saya akan pindah ke Singapura untuk meneruskan studi saya di Psikologi. COVID-19 telah menguatkan iman saya. Selama masa lockdown saya menghadiri misa online setiap hari Minggu. Entah mengapa, di masa - masa itu khotbah yang dibawakan romo selalu mengena di hati saya. Saya juga senang mendengar aransemen musik yang mengiringi misa - misa online tersebut. Maka, ketika diberikan kesempatan untuk menjadi pemain piano untuk misa di Berkeley pada tahun 2021, saya merasa terpanggil dan sangat senang sekali!  Semenjak itu saya terus mengiringi paduan suara WKICU di San Francisco sampai dengan sekarang. Bagi saya, musik adalah salah satu cara saya untuk berbagi dan mengundang sesama untuk bersama-sama menguatkan iman kita. 
   
   Saya menjadi anggota OMK pada tahun 2022. Saat itu salah satu alasan saya untuk bergabung dengan OMK adalah untuk mencari jodoh 😆. Di OMK, saya dipercaya untuk memegang jabatan sebagai sekretaris tahun 2023 - 2024. Kami mengorganisir banyak kegiatan seperti merayakan Chinese New Year bersama, olahraga, volunteering, dan praise & worship. Saya merasa beruntung bertemu dengan anggota OMK yang beragam, orang - orang yang berpengetahuan luas tetapi tetap rendah hati. Karena bertemu dan berteman dengan mereka, saya dapat banyak menyimpan kenangan indah di hati saya selama di US. Saya akan selalu mengingat kalian semua di hati saya.
   
   Selain menulis notulen rapat dan bermain piano, saya suka membaca novel, berenang dan makan! Sayangnya banyak restoran di San Francisco yang belum saya coba (karena duit yang terbatas di dompet saya 😅). Tetapi dari semua makanan yang sudah saya coba, menurut saya, makanan paling enak adalah makanan yang kita santap bersama di aula St. Anne 😁....WKICU, kamu akan terus berada di pikiran dan doa saya. Terima kasih karena telah menjadi wadah untuk saya berkembang dalam iman selama ini. Jikalau saya mengunjungi California lagi di masa mendatang, saya bersyukur karena saya akan selalu memiliki "rumah" di komunitas WKICU ini ❤️.

KILAS BALIK BULAN MEI


Friends of Indonesia

Friends of Indonesia adalah organisasi yang bertujuan untuk memperkenalkan, menyebarkan dan mempertunjukan kekayaan budaya Indonesia.


OMK Camping

OMK WKICU dan OMK LA pergi camping bersama di Pinnacle National Park campground. 


“Camping turns strangers into lifelong friends around a campfire.”

– Walter Winchell


Hiking Bersama di Marin Headlands


Bagi yang berminat untuk mengikuti kegiatan hiking bersama silakan bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.




Misa Untuk Merayakan Hari Pentakosta Dan Kelulusan Sekolah

Selamat bagi semua siswa - siswi yang lulus sekolah tahun ini! Semoga tangan Tuhan terus membimbing mu dalam semua rencana masa depan mu.


LAPORAN KEUANGAN BULAN MEI



** Catatan: Pengeluaran termasuk sewa gereja, stipendium untuk Romo, tiket pesawat dan konsumsi.

SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Embed Block
Add an embed URL or code. Learn more
Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

Mei 2024

Copy of (1) Copy of Copy of Copy of Copy of WKICU Newsletter draft

 Edisi Mei 2024


JADWAL MISA WKICU


5 Mei - Jam 1:00 siang

Rev. Michael Liliedahl

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


19 Mei - Jam 2:00 siang

Romo Matheus Ro, SVD

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU

Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


Walk To Mary


Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Yanli.



Rosario Bersama


Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 19 Mei jam 1:30.


Graduation Mass


Menemukan Tuhan Dalam Keheningan


...Dunia yang bising, tanpa kesunyian, melahirkan jiwa-jiwa yang gelisah. Serangan tanpa henti pada indera dan pikiran telah menghilangkan ketenangan dari manusia. Pria dan wanita tidak lagi terbiasa dengan keheningan – kebisingan disambut, dan banyak aktivitas serta percakapan kosong diciptakan untuk mengisi kekosongan. Kardinal Sarah merangkum ini dengan tepat sekali dalam The Power of Silence: “Tanpa keheningan, Tuhan menghilang dalam kebisingan. Dan kebisingan ini menjadi semakin obsesif karena Tuhan tidak ada. Kecuali dunia menemukan kembali keheningan, itu akan hilang”.

Lanjutkan Membaca

Hidup Di Sorga Itu, Bagaimana?


Untuk dapat memahami makna kehidupan kita di Surga, pertama-tama haruslah kita menyadari betapa sungguh istimewanya kita yang tercipta sebagai manusia. Tuhan menciptakan kita menurut gambar dan rupa-Nya. Kita bisa tahu dan mencintai. Kita dilayakkan menerima kehidupan ilahi Tuhan sendiri - rahmat - ke dalam jiwa kita. Kita dipanggil untuk menjadi (dan diubah menjadi) anak-anak Tuhan dalam hidup ini.Surga adalah tujuan terakhir hidup kita. Di sana, segala tujuan penciptaan kita mencapai pemenuhannya yang sempurna. Di Surga, kita akan menyadari sepenuhnya betapa berharganya anugerah Tuhan yang telah menciptakan kita menurut gambar dan rupa-Nya.

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN JONI HAN


Hi temen temen komunitas WKICU,

Perkenalkan saya Joni Han. Saya lahir di kota Jambi, Sumatera. Saya adalah anak ke-empat dari sembilan bersaudara. Marga saya Han. Papa saya berasal dari Hainam, Cina dan Mama saya, Indonesian Chinese. Saya dibesarkan oleh Tante bersama dengan Kakek dan Nenek saya karena kita sekolah di kota Jambi sedangkan Papa Mama adalah pengusaha di luar kota Jambi, di Kampung Laut. Setiap liburan sekolah saya selalu ke Kampung Laut, membantu Papa Mama di toko mereka. Dalam keseharian kami sekeluarga berbahasa Tio Chiu dan dibesarkan dengan ajaran Kong Hu Chu. Saya besar di lingkungan orang - orang penganut agam Budha.


Berangan - angan keliling dunia, maka setelah lulus SMP, saya merantau dan bersekolah di Jakarta. Setelah lulus kuliah Farmasi di Jakarta, saya melanjutkan kuliah selama empat tahun di Sydney, Australia. Disana sebagian besar teman - teman saya beragama Katolik, dan saya sempat diajak ikut paduan suara di Gereja komunitas Indonesia “ Jesus Maria Josef. “ Di komunitas inilah, saya mulai mendalami agama Katolik, agama yang dianut oleh kekasih saya 😊. Kemudian, saya memutuskan untuk belajar agama Katolik selama 9 bulan dan memutuskan untuk dibaptis di Australia.


Singkat cerita, kami pulang ke Jakarta, dan saya menikahi kekasih saya, Santania yang berasal dari Belitung. Kami dikaruniai seorang anak putri, Michelle Han. Sekitar dua tahun sebelum masa pensiun, kami mendapatkan kesempatan untuk pindah ke Amerika. Di Amerika saya diajak oleh adik ipar saya, Rina ke gereja WKICU. Setengah tahun kemudian saya diajak Riana untuk menjadi anggota aktif paduan suara WKICU di Union City. Setelah beberapa waktu kemudian, saya diajak Ruthy untuk membantu paduan suara WKICU di misa San Francisco, dan diajak Elizabeth membantu paduan suara WKICU di San Jose.


Bagi saya bernyanyi lagu - lagu rohani adalah sikap hati dalam memuliakan Tuhan. Saya merasa terpanggil untuk itu, dan ada begitu banyak kekuatan dan getaran batin yang saya rasakan ketika saya bernyanyi dan memuliakan-Nya. Saya merasa ditolong dan dilancarkan ketika saya memohon kepada-Nya. Bahkan saat dimana semuanya terlihat sulit dan tidak mungkin, Allah hadir dan menolong saya.


Harapan dan doa saya, WKICU teruslah tampil. Terus, tetaplah percaya dan fokus pada apa yang anda bisa kendalikan. Sisanya serahkan kepada Tuhan karena segala sesuatu  mungkin bagi-Nya dan bagi kita orang - orang yang beriman.

KILAS BALIK BULAN APRIL


Hiking & Berakhir Pekan Bersama Romo Ben Tokan



"Terima kasih banyak atas semuanya. Saya sungguh - sungguh menikmati semuanya " - Romo Ben Tokan



"We Are Made for More" - Bersama Christopher West


LAPORAN KEUANGAN BULAN MARET


SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

April 2024

Copy of (1) Copy of Copy of Copy of Copy of WKICU Newsletter draft

 Edisi April 2024


JADWAL MISA WKICU


7 April - Jam 1:00 siang

Rev. Michael Liliedahl

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


21 April - Jam 2:00 siang

Romo Benyamin Tokan, SVD

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU

Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

Informasi lengkap tentang program and events WKICU dapat dilihat di WKICU Website

PENGUMUMAN


Rosario Bersama

Rosario bersama akan diadakan sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne pada tanggal 21 April jam 1:30.


Asian and Pacific Island National Encounter 2024

USCCB (Wali Gereja Katolik Amerika) akan mengadakan acara “Asian and Pacific Island National Encounter 2024” pada tanggal 15-17 Juli, 2024 di Indianapolis. Bagi umat WKICU yang berminat untuk turut serta (harus berusia 18+) untuk membaca info lengkap (disini). Bagi yang membutuhkan beasiswa, harap menghubungi Liony (wkicu.ketua@gmail.com) sebelum tanggal 10 April 2024.



Hiking Bersama

Saturday, 20 April 2024 di Sunol Wilderness.

Bagi yang berminat dan untuk informasi lebih lengkap, silakan bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.

Dari Kematian Menuju Kehidupan


“Death Cafés” bermunculan di beberapa tempat; individu menghabiskan waktu mereka di kafe-kafe ini untuk berbicara tentang pemahaman, pikiran, mimpi, ketakutan, dan area kematian mereka lainnya. Beberapa kafe mendekorasi diri mereka sebagai ruang pemakaman dengan peti mati di tengahnya, mengundang pelanggan untuk berbaring di dalam peti mati selama beberapa menit, mencoba bagaimana rasanya ketika pintu peti mati ditutup ketika perjalanan mereka di dunia berakhir. Manusia tertarik dan takut akan kematian.

Lanjutkan Membaca

From Unable to Regain the Ability to Stand/Walk


Pada saat berumur 14 tahun, tempurung lutut kiri saya tiba-tiba mengalami dislokasi/bergeser pada saat sedang berbincang-bincang dengan teman sekolah. Teman saya melihat saya jatuh dan berteriak minta tolong. Salah satu pegawai sekolah datang untuk menolong saya berdiri. Namun saya tidak bisa berdiri dikarenakan dislokasi tempurung lutut kiri. Setelah itu, pegawai sekolah itupun membantu untuk mengembalikan tempurung lutut saya. Setelah dia berusaha untuk mengembalikan tempurung lutut, saya bisa berdiri dan jalan kembali walaupun terpincang-pincang.

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN

Renata Adjisurya - Tim Komunikasi


Halo,

Nama saya Renata. Saya adalah seorang istri dan ibu dari 2 anak. Setelah saya lulus dari University of Oregon, saya pindah ke Bay Area untuk mencari kerja. Tanpa teman dan saudara, saya mencoba untuk cari tahu tentang komunitas gereja Indo di Bay Area. Awalnya saya datang ke misa WKICU di Union City dan diajak untuk 

join koor. Dari misa, saya jadi kenal dengan beberapa anak mudika. Saya juga mulai diajak ke Faith Sharing Group (bible study) dan lumayan rutin mengikuti FSG setiap minggu. Setelah itu, saya mulai lebih aktif di mudika, dari join berbagai volunteering events, jadi panitia retret & Mudika Night, membantu Mudika Fundraising, mendesign flyers sampai menjadi wakil ketua. Saya bertemu dengan suami pada saat saya aktif di Mudika, karena dia adalah salah satu pembeli makanan Mudika Fundraising 😉
Sesudah menikah, saya join Epiphany Choir yang mengiringi misa kedua di St. Justin setiap bulan. Sekarang saya membantu WKICU di tim komunikasi bersama Budi, Thia & Wenny.

KILAS BALIK BULAN MARET


Jalan Salib Bersama di Mount St. Joseph Carmelite Monastery

Foto Credit: Anthony Sulayman

Perayaan Paskah


Semua foto perayaan paskah dapat dilihat di Google Photos


Foto Credit: Anthony Sulayman

LAPORAN KEUANGAN BULAN MARET


SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

Maret 2024

Copy of (1) Copy of Copy of Copy of Copy of WKICU Newsletter draft

 Edisi Maret 2024


JADWAL MISA WKICU


3 Maret - Jam 1:00 siang

Rev. Michael Liliedahl

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


17 Maret - Jam 2:00 siang

Rev. Bart Bartolay

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU

Umat yang tertarik untuk carpool ke misa WKICU dapat mengisi formulir dibawah ini. Bila ada pertanyaan, hubungi Gio.

Ikut WKICU Carpool Program

Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

ACARA MENDATANG WKICU & OMK


5, 12, 19 & 26 Maret - Jam 20:00 - Rosario Bersama OMK (Tiap hari Selasa)

Ikut Rosario


6 & 20 Maret - Jam 19:30 - Mengenal Santo Santa Gereja Katolik Bersama OMK (Tiap Rabu minggu ke-1 dan ke-3)

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Jen.


10 Maret - Jam 17:00 - WKICU Choir Ministry

Gereja St. Leo The Great

88 Race St., San Jose, CA


16 Maret - Jam 09:00 - Jalan Salib Bersama

Mount St. Joseph Carmelite Monastery

Peserta jalan salib akan mendapatkan kesempatan untuk jalan sembari memanggul kayu salib melalui 14 perhentian salib untuk mengenang perjalanan Yesus memanggul kayu salib-Nya.

Bagi yang berminat dapat bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.


17 Maret - Jam 13:30 - Rosario Bersama

Rosario Bersama sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne. WKICU masih membutuhkan orang yang mau memimpin doa rosario tiap hari minggu sebelum misa WKICU di St. Anne. 


31 Maret - Jam 14:00 - Misa Paskah WKICU

Misa akan dibawakan oleh Romo Sam Nasada

Gereja St. Anne

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

 

PENGUMUMAN


Acara ramah tamah seusai misa Paskah

Setelah misa Paskah selesai, umat diundang untuk menghadiri acara ramah tamah di aula gereja St. Anne. Supaya panitia dapat menyiapkan jumlah makanan yang cukup, mohon mengisi formulir RSVP untuk menghadiri acara ini. Donasi $2/orang untuk acara ini akan disalurkan untuk mensponsori anak asuh siswa SMU di paroki Gombong, Indonesia.


Pengumpulan Kotak APP dimisa Paskah

Umat diharapkan untuk membawa kotak APP untuk dipersembahkan dalam misa Paskah WKICU. Hasil APP yang terkumpul akan digunakan untuk biaya operasional WKICU dan mensponsori anak asuh siswa SMU di paroki Gombong, Indonesia. 

Healing Process in Overcoming Shame & Anger


Sunter, Jakarta Utara


Musim gugur 1998…..


Saya berumur 14 tahun kelas 3 SMP di tahun 1998. Setelah bel sekolah berbunyi tanda kelas berakhir, saya masih menunggu di sekolah dan belum segera pulang karena menanti supir jemputan yang telat berangkat menjemput....

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN Marcella Rahardjo (Atmadja)

Bendahara WKICU


Saya lahir dan dibesarkan di Jakarta. Setelah selesai kuliah S1 dan S2 di Amerika, kembali ke Jakarta, meniti karir dan berkeluarga. Meskipun tidak pernah berniat untuk tinggal di Amerika sebelumnya, Tuhan punya rencana lain. Tahun 1999, suami, saya dan 3 anak, pindah ke Union City, California, meninggalkan kehidupan yang sudah mapan di Jakarta dan mulai segalanya dari titik nol di tempat yang baru.

Kebetulan Tante Gaby Kho dan almarhum Om Jauw Tjhwan adalah teman baik mertua saya. Pertama kali saya diajak ke misa WKICU di Union City di bulan Juni 1999. Hari itu koor menyanyikan lagu “I Love You Daddy” dalam rangka peringatan Fathers’ Day. Betapa hati saya tersentuh kerinduan yang sangat dalam kepada ayah terkasih nun jauh di sana. Teringat pandangan sedihnya waktu kami sekeluarga akan berangkat ke Amerika. Siapa sangka, itu adalah pertemuan terakhir bagi kami. Ayah meninggal di tahun 2000, sebelum sempat kita bertemu lagi. Koor hari itu dibawakan sangat indah, hanya ada satu yang kurang, PEMUSIK.


Itulah pertama kali saya terpanggil untuk melayani di komunitas religi. Sedari kecil saya pencinta musik dan segala bentuk seni lainnya. Belajar main piano dari TK sampai kuliah, gitar dan organ semasa SMP & SMA. Talenta yang Tuhan “pinjamkan” bisa tersalur di komunitas ini. Yes, Lord !!! Here I am, ready to serve you with all I have!. Itulah awal saya bekerja di ladangnya Tuhan, mulai dari main piano, bernyanyi untuk koor, beres-beres di hall, bagikan makanan sampai diajak Irwan Sie, ketua WKICU yang lama untuk jadi bendahara sampai hari ini. Meski tanpa bayaran dan kadang dicela, saya merasakan damai sukacita luar biasa.


Di komunitas inilah iman saya mulai tumbuh dan berubah dari katolik KTP ke katolik aktif. Kerinduan akan tanah kelahiran terobati dengan canda ria dalam bahasa ibu ditambah kesempatan menikmati kuliner Indonesia yang enak, juga teman-teman baru yang luar biasa.  Kebersamaan yang terpupuk selama lebih dari 20 tahun telah menempatkan WKICU sebagai keluarga ke 2 kami. Begitu banyak cerita hidup yang saya saksikan dan pelajari. Ternyata Rahmat Tuhan mengalir deras ketika kita melayani dengan rendah hati. Semoga semakin banyak teman-teman yang terpanggil untuk berpartisipasi di komunitas ini dan biarlah nama Tuhan semakin dimuliakan dengan pelayanan kita semua.

KILAS BALIK BULAN FEBRUARI


Chinese New Year & Valentine - 2024


LAPORAN KEUANGAN BULAN FEBRUARI


SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225

Informasi lengkap mengenai acara - acara dan program WKICU dapat ditemukan di www.wkicu.org.


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

Februari 2024

Copy of Copy of Copy of Copy of WKICU Newsletter draft

 Edisi Februari 2024


JADWAL MISA WKICU


4 Februari - Jam 1:00 siang

Rev. Michael Liliedahl

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


18 Februari - Jam 2:00 siang

Romo Henri Djojo

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU

Umat yang tertarik untuk carpool ke misa WKICU dapat mengisi formulir dibawah ini. Bila ada pertanyaan, hubungi Gio.

Ikut WKICU Carpool Program

Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF) atau Ivan Wongso (UC).

ACARA MENDATANG WKICU & OMK


6, 13, 20 & 27 Februari - Jam 20:00 - Rosario Bersama OMK (Tiap hari Selasa)

Ikut Rosario


7 & 21 Februari - Jam 19:30 - Mengenal Santo Santa Gereja Katolik Bersama OMK (Tiap Rabu minggu ke-1 dan ke-3)

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Jen.


10 Februari - Jam 18:00 - Chinese New Year Bersama OMK

Cheung Hing Restaurant, San Mateo.

Mohon RSVP paling lambat hari Sabtu, 2/3/2024.

RSVP


11 Februari - Jam 17:00 - WKICU Choir Ministry

Gereja St. Leo The Great

88 Race St., San Jose, CA


17 Februari - Jam 09:00 - Hiking Bersama

Untuk mengikuti acara ini dan informasi lebih lanjut, hubungi Gerry Bong.


18 Februari - Jam 13:30 - Rosario Bersama

Rosario Bersama sebelum misa WKICU di aula gereja St. Anne. WKICU masih membutuhkan orang yang mau memimpin doa rosario tiap hari minggu sebelum misa WKICU di St. Anne. 

PENGUMUMAN


Aksi Puasa Pembangunan 2024

Selama masa prapaskah ini, WKICU mengajak semua umat untuk ikut serta dalam Aksi Puasa Pembangunan (APP). WKICU akan membagikan kotak APP sebelum misa minggu ketiga di St. Anne nanti. Hasil APP akan digunakan untuk biaya operasional WKICU, dan untuk mensponsori anak asuh siswa SMU di paroki Gombong, Indonesia. 


Hiking Bersama - Tiap bulan di Sabtu minggu ke-3

Suka hiking? Mau mencoba 'Forest Bathing'? Tiap Sabtu minggu ke-3, WKICU & OMK mengajak anda untuk hiking bersama!  Bagi yang berminat dapat bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.


17 Maret - Keluarga Kecil (KK) - Pertemuan Perdana

Keluarga kecil adalah networking group yang bertujuan untuk memberikan wadah bagi para anggotanya untuk saling memberikan dukungan dalam hal seperti imigrasi, karir ataupun kehidupan kesaharian mereka. 

Sesuatu Terjadi Ketika Kamu Berserah Kepada Yesus

(Bagian 4)


“Maukah kamu merangkul juga semua yang jahat itu? Mereka akan bertekuk lutut di bawah kekuasaanKu, kalah atau bertobat, tetapi mereka tidak akan, sebelum kamu berbuat sesuatu. Sebelum kamu menunjukkan betapa besar kuasa dan kasihKu (kepada mereka).”
Aku diingatkan pada Mat 5:46 : ”Apabila kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah upahmu? Bukankah pemungut cukai juga berbuat demikian ?"

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN SISKA

Bendahara WKICU



Halo teman - teman, salam kenal! Nama saya Siska. Tugas saya di WKICU adalah mengurusi keuangan bersama dengan Marcella dan Justin. Saya sudah aktif di WKICU dari jaman Mudika (Nama lamanya OMK).


Saya lahir di Jakarta. Pengalaman di masa kecil yang paling berkesan di Jakarta buat saya adalah main roller blade, bersepeda, berenang dan main kejar - kejaran dengan tetangga kami di jalan di depan rumah saya. Di akhir tahun 1990, ayah saya menggambil keputusan besar dan pindah ke US. Di tahun 1999, ibu, saya dan kakak saya ikut pindah ke California setelah terpisah lebih dari 8 bulan dari ayah. 


Beruntung sekali, di masa transisi kehidupan kami di US, kami diperkenalkan akan keberadaan komunitas Katolik di Los Angeles. Saya dan keluarga merasa sangat lega dan terhibur karena kami masih bisa berbicara bahasa Indonesia dan berada di lingkungan orang - orang yang berbudaya Indonesia. Berbeda dari lingkungan hidup kami di Indonesia yang lebih seragam, anggota - anggota komunitas Katolik di Los Angeles lebih beragam, dan berasal dari semua lapisan masyarakat. Ada yang sudah "Americanized", ada juga yang mempertahan "keIndonesian" nya, dan tetap mengikuti berita - berita di tanah air.


Berada di lingkungan yang seperti itu telah mengajar saya untuk lebih berpandangan luas tentang kehidupan, dan nilai melayani, solidaritas dan sikap kooperatif. Bertumbuh dewasa, saya melihat orang tua saya sering meluangkan waktu mereka untuk melayani di komunitas Katolik Indonesia di Los Angeles, dan pelayanan di gereja itu membawa rahmat dan berkah bagi keluarga kami. Sikap pelayanan mereka menginspirasi saya untuk aktif di komunitas WKICU saat ini. Saya sangat bersyukur karena kita mempunyai wadah untuk bertumbuh dalam iman. Semoga pengalaman pelayanan saya di WKICU juga dapat mejadi bagian pengalaman hidup mu. 

KILAS BALIK BULAN JANUARI


AMAZING  RACE

Photo credit: Karen Supandi, Alyssa Indrajaya, Amanda Cashley


One of our family’s old time favorite reality shows is the Amazing Race. So when my mom found out OMK was organizing their version of Amazing Race, she signed me up. The race took place at Stanford University on a clear winter day, a perfect day for the race. Before the race, we gathered at a meeting room at a Graduate Student Housing. Randomly, we were put in a team of 3 plus my younger brother Geo. There were 8 team total. To determine the order of start time, we played a game called Games of Wits (Running Man). I really enjoyed the game even though I got out of the game pretty quickly at the same time as my mom. It was quite ironic!!!I


It is race time!!! We had to complete a series of challenges while traveling on foot around Stanford campus. My favorite was solving a puzzle in which we were given clues to retrieve a bunch of numbers. We were quite puzzled and could not figure out what the numbers mean but later we realized that the numbers when put in the right order correspond to a coordinate. Another fun challenge with a Bingo twist that we had to do was to take pictures with 5 strangers in front of Stanford Memorial Church. It felt so satisfying when we got a Bingo and were able to advance to the final challenge at the Hoover Tower.


At the final pit stop of the race, our team got second place. I felt a little disappointed not winning the race, but I realized it was not the intent of the event. I had fun while meeting new people. I still wish that we were able to choose our own teammates, despite that, it was an Amazing Race.


- Neiman A. Dirga 


LAPORAN KEUANGAN BULAN JANUARI


SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi.


TIN: 87-3693225

PROGRAM WKICU


Informasi lengkap tentang program WKICU dapat dibaca di WKICU Website.

  • Orang Muda Katolik (OMK) - Untuk bergabung, DM di OMK Instagram.

  • Youth Group - Adalah kelompok remaja bagi murid-murid middle school dan high school. Untuk bergabung, hubungi Thea.

  • College/Working Professional Outreach - Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Gio.

  • Care Ministry - Bagi umat yang mengetahui ada warga yang ingin dikunjungi ataupun berminat untuk bergabung dengan ministri ini, hubungi Ruthy.

  • Healing Ministry - Bagi yang memerlukan pelayanan healing ministry atau terpanggil dalam menjalani pelayanan untuk orang sakit, hubungi Maria.

  • Funeral Arrangement Support - Bagi yang memerlukan info rujukan untuk Funeral Home atau mempunyai pertanyaan yang berhubungan dengan funeral arrangement, hubungi Alice.

  • WKICU Community Table - Setiap minggu ke-3 akan ada Community Table di aula St. Anne untuk anggota WKICU meletakkan barang atau kelebihan hasil kebun mereka yang ingin dibagikan dengan sesama anggota WKICU.

  • Hiking Bersama - Setiap Sabtu minggu ke-3. Bagi yang berminat dapat bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More
Wenny Teguh Wenny Teguh

Januari 2024

Copy of Copy of Copy of Copy of WKICU Newsletter draft

 Edisi Januari 2024


JADWAL MISA WKICU


7 Januari - Jam 1:00 siang

Romo Anton Galih, PR

St. Stephen Church

451 Eucalyptus Dr., San Francisco


21 Januari - Jam 2:00 siang

Romo Anton Galih, PR

St. Anne Catholic Church

32223 Cabello St., Union City

Untuk intensi misa, hubungi Admin WKICU

Umat yang tertarik untuk carpool ke misa WKICU dapat mengisi formulir dibawah ini. Bila ada pertanyaan, hubungi Gio.

Ikut WKICU Carpool Program

Setelah misa WKICU selesai, akan dilanjutkan dengan acara ramah tamah. Apabila ada umat yang mau memberi donasi makanan, hubungi Lily Lie (SF), Cecilia Sumasta (UC), atau Gio.

ACARA MENDATANG WKICU & OMK


14 Januari - Jam 17:00 - WKICU Choir Ministry

Gereja St. Leo The Great

88 Race St., San Jose, CA


20 Januari - Jam 09:00 - Hiking & Ibadat Bersama dengan Romo Galih

Lintas alam sembari beribadat bersama dengan Romo Galih.

Lokasi: Crystal Springs Regional Trail

Kita akan beribadat bersama di Sawyer Camp picnic area. 

Bila anda hanya tertarik untuk mengikuti acara ibadat, anda bisa menunggu di trailhead pada jam 11.   

Untuk mengikuti acara ini dan informasi lebih lanjut, hubungi Gerry Bong.

PENGUMUMAN


Hiking Bersama - Tiap bulan di Sabtu minggu ke-3

Suka hiking? Mau mencoba 'Forest Bathing'? Tiap Sabtu minggu ke-3, WKICU & OMK mengajak anda untuk hiking bersama!  Bagi yang berminat dapat bergabung dengan whatsapp group - hiking bersama.


Aksi Natal WKICU

  • Dana yang terkumpul dari RSVP perayaan Natal sejumlah $435.04 akan disumbangkan ke Catholic Relief Service charity.

  • Hasil kolekte misa WKICU bulan Desember sejumlah $2,683 akan disumbangkan untuk merenovasi St. Antonius Padua Kotabaru melalui Romo Maharsono, SJ. 

Sesuatu Terjadi Ketika Kamu Berserah Kepada Yesus

(Bagian 3)


Saya bertanya, “Di manakah Sorga?”. Karena posisi saya di depan kedua malaikat itu, lebih dekat dengan malaikat yang di sebelah kiri, tetapi pandangan saya saat itu tertuju kepada malaikat yang berada di sebelah kanan sehingga malaikat yang di sebelah kanan itulah yang menjawab saya. Dia menaikkan wajahnya ke atas, memandang ke atas ke arah langit yang terbuka itu, asal sinar yang terang itu, sambil tangan kirinya terangkat ke atas, tangannya terbuka.

Lanjutkan Membaca

KENALAN DENGAN CLARENCE

OMK Social Events


Hello, nama saya adalah Gabriel Clarence. Saya lahir di Surabaya, Indonesia. Saat ini saya sedang berkerja di perusahaan start-up,   Ample. Dari SD sampai dengan SMA saya bersekolah di Singapura, dan kemudian melanjutkan kuliah di UC Berkeley dan lulus di tahun 2021. Saya active di OMK, dan saat ini sedang membantu OMK di bagian social event.



Hobi saya saat ini adalah belajar fotografi dan drum. Sebelumnya, saya sering main escape room. Tolong jangan segan - segan untuk mengontak, ataupun meminta bantuan saya.

KILAS BALIK BULAN DESEMBER


Waktu terasa berlalu dengan cepat di bulan Desember. Di awal bulan Desember, anggota lama WKICU, pasangan Ming Leong dan Soeisna Leong menyalakan lilin adven di misa minggu pertama di St. Stephen.



Di Sabtu minggu ketiga di bulan Desember, diadakan acara hiking bersama di Foothill Nature Preserve. Hiking bersama perdana ini mendapat peminat yang cukup banyak dan akan dijalankan terus setiap bulan. Bagi yang berminat untuk ikut bisa bergabung dengan whatsapp group - Hiking bersama.



Perayaan natal tahun ini sungguh berkesan karena kehadiran Romo Galih. Misa natal dilanjutkatkan dengan tradisi ramah tamah di aula gereja St. Anne.  



Semua foto perayaan natal WKICU dapat dilihat di Google photos link ini.


LAPORAN KEUANGAN BULAN DESEMBER


SUMBANGAN KASIH

Sumbangan kasih dapat diberikan melalui:


Cek - Payable to WKICU dan dikirimkan melalui kantor pos ke:
PO Box 8362, Fremont CA 94537


Zelle - bendahara@wkicu.org

Mohon pilih akun tipe bisnis (Business name: WKICU), dan diberi catatan lokasi dan tanggal misa.


Credit Card - melalui WKICU Donation page.


Donasi anda ke WKICU bisa diklaim untuk pemotongan pajak. Untuk mempermudah WKICU untuk memberikan bukti pemotongan pajak kepada anda, mohon menulis cek ke WKICU dan pastikan untuk mencantumkan nama, alamat dan jumlah donasi


TIN: 87-3693225

PROGRAM WKICU


Informasi lengkap tentang program WKICU dapat dibaca di WKICU Website.

  • Orang Muda Katolik (OMK) - Untuk bergabung, DM di OMK Instagram.

  • Youth Group - Adalah kelompok remaja bagi murid-murid middle school dan high school. Untuk bergabung, hubungi Thea.

  • College/Working Professional Outreach - Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Gio.

  • Care Ministry - Bagi umat yang mengetahui ada warga yang ingin dikunjungi ataupun berminat untuk bergabung dengan ministri ini, hubungi Ruthy.

  • Healing Ministry - Bagi yang memerlukan pelayanan healing ministry atau terpanggil dalam menjalani pelayanan untuk orang sakit, hubungi Maria.

  • Funeral Arrangement Support - Bagi yang memerlukan info rujukan untuk Funeral Home atau mempunyai pertanyaan yang berhubungan dengan funeral arrangement, hubungi Alice.

  • WKICU Community Table - Setiap minggu ke-3 akan ada Community Table di aula St. Anne untuk anggota WKICU meletakkan barang atau kelebihan hasil kebun mereka yang ingin dibagikan dengan sesama anggota WKICU.


Follow WKICU



Apabila anda mempunyai pertanyaan, komentar ataupun revisi yang terkait dengan Newsletter ini, anda bisa mengirimkan email ke admin@wkicu.org.

Read More